Apakah semua orang dapat menggunakan lisensi CC? Bagaimana dengan organisasi pemerintah dan antarpemerintah (“IGO”)?

Ditulis pada 13-10-2013 oleh Nita

Siapapun dapat menggunakan lisensi CC untuk ciptaan mereka sendiri, termasuk pemerintah dan IGO, dan sering digunakan untuk lisensi ciptaan berhak cipta. Alasan penggunaan lisensi CC bervariasi, dan seringkali bertujuan untuk memaksimalkan pengaruh dan penggunaan ciptaan untuk tujuan pendidikan dan informasi, dan untuk meningkatkan transparansi.

Lisensi Creative Commons memiliki fitur yang lebih cocok bagi pemerintah dan IGO dibandingkan dengan lisensi lainnya. Lisensi CC adalah standar dan dapat dengan mudah digunakan, yang berarti ciptaan yang diterbitkan oleh penulis yang berbeda namun menggunakan jenis lisensi CC yang sama dapat diterjemahkan, dimodifikasi, disusun dan/atau dihimpun bergantung pada lisensi tertentu diterapkan. Lisensi Creative Commons juga dapat dibaca oleh mesin, yang memungkinkan ciptaan berlisensi CC dengan mudah ditemukan melalui mesin pencari seperti Google. Fitur-fitur ini memaksimalkan distribusi, penggunaan kembali dan pemberian pengaruh dari ciptaan yang diterbitkan oleh pemerintah dan IGO.

Baca lebih lanjut tentang bagaimana pemerintah dan IGO menggunakan dan mempengaruhi lisensi CC dan perangkat hukum, pertimbangan untuk menggunakan lisensi kami dan bagaimana mereka beroperasi dalam konteks IGO.