Easy CC License: plugin lisensi Creative Commons untuk tulisan di WordPress

Ditulis pada 28-02-2012 oleh Nita

Easy CC License menciptakan kode WordPress untuk menambahkan informasi lisensi Creative Commons pada tulisan Anda. Hal yang harus Anda lakukan adalah menggunakan kode [ezcc] dalam setiap pos dan plugin akan bekerja sebagaimana seharusnya. Plugin juga memberikan pilihan menggunakan lisensi Creative Commons pada akhir setiap tulisan, setiap halaman, atau setiap tulisan dan halaman.

Plugin ini dilengkapi dengan fitur hapus, sehingga plugin tidak akan meninggalkan jejak dalam basis data Anda setelah dihapus. Cara memasang plugin dan menjalankannya adalah sebagai berikut:

  1. Unggah ez_cc_license.php ke direktori /wp-content/plugins/
  2. Aktifkan plugin melalui menu ‘Plugin’ di WordPress
  3. Sesuaikan pengaturan yang Anda butuhkan melalui menu Pengaturan (Settings)
  4. Tambahkan kode [ezcc] untuk tulisan apapun yang ingin Anda lekatkan dengan lisensi Creative Commons

Untuk mengunduh plugin ini, Anda dapat mengunjungi tautan ini.