Parakosmos Untuk Netlabel Day Dari Bottlesmoker dan 4 rilisan dari Ripstore Asia!

Ditulis pada 14-07-2017 oleh CCID

Anggung Suherman (Angkuy) dan Ryan Adzani (Nobie)

Tanggal 14 Juli 2017 lalu merupakan hari peringatan internet label (netlabel) sedunia. Untuk ikut serta merayakan hari tersebut, Bottlesmoker, proyek musik yang selalu setia merilis musiknya secara gratis dan berlisensi terbuka merilis album barunya yang bertajuk “Parakosmos” lewat Yes No Wave Netlabel. Seperti yang pernah kami beritakan sebelumnya, di dalam album ini mereka berkolaborasi dengan materi rekaman musik tradisi yang direkam oleh Palmer Keen dari Aural Archipelago. Hasil dari respon mereka terhadap rekaman tersebut adalah 10 track di album Parakosmos ini.

Sampul album terbaru Bottlesmoker “Parakosmos”

  1. BEI MAU LOOPS
  2. BONET CIRCLE
  3. BA ALUK
  4. BATARA PANDITA
  5. RATAPAN TIMOR
  6. HUMBA SUMBA
  7. EAST INDIES FEAT. KRONUTZ
  8. VERTICAL
  9. SACRUM
  10. EQUATOR

Album ini diterbitkan di bawah ketentuan lisensi CC BY-NC-SA. Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah, memperbaiki, dan membuat ciptaan turunan bukan untuk kepentingan komersial, dan walau mereka harus mencantumkan kredit kepada Anda dan tidak dapat memperoleh keuntungan komersial, mereka tidak harus melisensikan ciptaan turunan dengan syarat yang sama dengan ciptaan asli.

Segera unduh album terbaru Bottlesmoker di Yes No Wave Netlabel!

Telusuri juga daftar album musik-album musik yang terbit pada netlabel day tahun ini, termasuk 4 album musik yang dirilis oleh Ripstore Asia.