Ditulis pada 13-10-2011 oleh Nita
Tentu saja tidak. CC memiliki tanggapan terhadap klaim sebaliknya. Lisensi CC adalah lisensi hak cipta dan bergantung kepada adanya hak cipta untuk dapat diterapkan. Lisensi CC adalah perangkat hukum yang dapat digunakan oleh pencipta dan pemegang hak cipta lain untuk menawarkan hak penggunaan tertentu kepada publik, sambil memegang hak lain. Pihak yang ingin menyediakan ciptaan mereka kepada publik untuk penggunaan terbatas sambil menjaga hak cipta mereka dapat mempertimbangkan untuk menggunakan lisensi CC. Pihak lain yang ingin memegang semua hak mereka berdasarkan hukum hak cipta sebaiknya tidak menggunakan lisensi CC.