Ditulis pada 13-10-2011 oleh Nita
Hak cipta memberikan insentif untuk membuat ciptaan dengan memberikan hak eksklusif kepada pencipta. Namun, pengumuman atau pemanfaatan suatu ciptaan sering melibatkan lebih dari satu pencipta. Sebagai contoh, jika seseorang membuat sebuah lagu, orang lain mungkin melantunkan lagu tersebut dan orang yang lain lagi mungkin memproduksi rekaman lagu tersebut. Beberapa yurisdiksi mengembangkan hak cipta bagi kontribusi oleh orang-orang tersebut; yurisdiksi lain mengembangkan hak eksklusif tersebut dalam bentuk hak terkait. Hak terkait mungkin mencakup hak penampil atau hak penyiar. Konvensi Roma menetapkan beberapa pedoman lingkup hak terkait. Tidak semua yurisdiksi mengakui hak terkait.